Tunjang Kinerja Kesehatan, Lamsel Bakal Punya Alat PCR
Ilustrasi tes virus di laboratorium |
Alenia.co.id - Dalam waktu dekat, Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan diusulkan memiliki alat pendeteksi Virus Covid-19, berupa Polymerese Chain Reaction (PCR).
Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bob Bazar Kalianda, Putra Harapan, mengatakan bahwa pengajuan anggaran pada pengadaan alat pendeteksi Covid-19 (PCR) tersebut sudah masuk dalam pembahasan anggaran perubahan tahun 2021.
"Sampai hari ini, alat PCR hanya ada di RS Abdul Moeloek, swastanya ada di Intibios dan Prodia. Kita sudah ajukan, cuma belum ketuk palu," kata Putra Harapan, usai mengikuti Breafing Satgas Covid-19, di Aula Sebuku Rumah dinas Bupati setempat, Selasa (22/10/2021).
Menurutnya selama ini Lamsel masih merasa kesulitan saat mengakurasi pasien yang diduga terkonfirmasi gejala covid-19. Dengan adanya alat tersebut ia berharap dapat mempermudah kinerja petugas.
"Selama inikan kalau kita mau cek harus kirim sample dulu, itupun gak langsung keluar hasilnya 3 harian bahkan lebih, itu karena banyaknya antrean. Kalau kita punya sendiri hanya butuh 2 jam kita sudah bisa tau. Artinya ini untuk mempermudah kita," ungkapnya kepada alenia.
Sedangkan untuk SDM pengoperasian alat PCR tersebut, dikatakannya akan ada petugas kesehatan yang bakal mengikuti pelatihan terlebih dahulu. "Nanti untuk SDM nya dilatih sama tim pengadaan alat PCR tersebut," pungkasnya. (Red)